Halal Bihalal RSU Muslimat Ponorogo Tahun 2024

Gambar Artikel

Ponorogo - Direktur RSU Muslimat Ponorogo bersama jajaran jajaran direksi menghadiri acara Halal Bihalal dalam rangka Idul Fitri 1945 H/2024 M. Acara ini juga menjadi momen berharga untuk menjalin silaturahmi dengan para Pimpinan cabang NU Ponorogo, muslimat NU serta  mitra rumah sakit dan para pemimpin daerah lainnya, di gedung sasana praja ponorogo pada hari Sabtu, (20/04/2024). 

Dalam suasana yang penuh kehangatan, Direktur rumah sakit berbaur dengan para tamu undangan yang hadir dalam acara Halal Bihalal. Mereka saling bertukar ucapan selamat Idul Fitri, mempererat tali silaturahmi, dan berbagi kebahagiaan di hari yang fitri.

Dalam kegiatan ini hadir juga bapak Bupati Ponorogo , bapak H.Sugiri Sancoko, acara dimulai pukul 09.00. dalam acara ini dimeriahkan pula oleh orkes gambus Jaisah Alhasymy dari Pondok Pensantren Darul Huda Mayak Ponorogo dan diiringi juga oleh paduan suara Gempita Harmoni RSU Muslimat Ponorogo 

Adapun rangkaian acara pada kegiatan ini sebagai berikut :

  1. Pembukaan
  2. Menyanyikan lagu Mars Subhalul Waton dan Mars RSU Muslimat Ponorogo
  3. Pembacaan ayat suci Alquran
  4. Sambutan sambutan
  5. Mauidhoh Hasanah
  6. Doa
  7. Penutup
  8. Halal Bihalal dan Ramah Tamah

Acara Halal Bihalal ini bukan hanya sekadar acara tahunan, tetapi juga menjadi momentum untuk mempererat hubungan seluruh keleuarga besar RSU Muslimat Ponorogo dalam semangat kebersamaan dan persaudaraan. Semoga silaturahmi yang terjalin dapat menjadi landasan kuat bagi pembangunan dan kemajuan RSU Muslimat Ponorogo sesui dengan tema membangun sinergitas menuju pelayanan prima kepada umat